Tampilkan postingan dengan label Artikel kesehatan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Artikel kesehatan. Tampilkan semua postingan

Cara Mengatasi Rambut Rontok

 Cara Mengatasi Rambut Rontok – Rambut rontok merupakan masalah umum yang biasa dialami oleh setiap orang dan itu termasuk hal wajar dan biasa-biasa saja. Namun kadang rambut rontok yang dialami itu lebih dari yang biasanya dan malah menipiskan rambut sampai menimbulkan kebotakan.


Bagi kebanyakan orang cara mengatasi rambut rontok yang mereka alami mereka hanya mengandalkan shampo yang biasa di jual di warung-warung.


Cara mengatasi rambut rontok sebenarnya tidak terlalu sulit karena bisa diatasi dengan berbagai cara berdasarkan penyebab kerontokan rambut itu sendiri.


Rambut rontok pada dasarnya dapat disebabkan oleh berbagai macam faktor seperti, faktor keturunan, perubahan hormon, stress, penyakit, pengaruh obat-obatan, kebiasaan yang salah, perawatan rambut yang salah, dan juga pola makan yang salah, dll.

Cara mengatasi rambut rontok


Ada berbagai cara sederhana mengatasi rambut rontok atau meminimalisir rambut rontok sebagaimana yang diuraikan berikut ini:


  • Sisirlah rambut sebelum pergi tidur, gunanya untuk mengurangi kekusutan di pagi hari sehingga rambut mudah diatur.

  • Memilih shampo bayi untuk keramas juga bisa jadi pilihan, karena kandungan yang ada di dalam shampo bayi lebih lembut dan ringan sehingga sangat cocok bagi yang memiliki rambut dan kulit kepala sensitif.

  • Alas bantal juga bisa membuat rambut rontok juga. Untuk itu pakailah alas bantal yang terbuat dari bahan satin karena bahan itu lebih aman bagi rambut. Jadi jangan memakai alas bantal yang bahannya terbuat dari katun karena bahan seperti itu mempunyai serat kain yang lebih longgar yang memungkinkan rambut tersangkut di dalamnya sehingga rambut bisa patah saat kita mengangkat kepala.

  • Kerontokan rambut juga bisa terjadi karena gizi makanan yang tidak seimbang dalam tubuh. Sebab kerontokan yang paling umum terjadi di sebabkan oleh anemia atau kekurangan sel darah merah dalam tubuh. Nah, untuk mengatasi hal seperti itu kita perlu menyantap makanan yang mengandung zat besi. Itu berfungsi untuk menyeimbangkan kadar sel darah merah. Jenis makanan yang biasanya banyak mengandung zat besi adalah ikan dan sayuran hijau.

  • Selain itu disarankan juga untuk menyantap aneka buah yang kaya akan vitamin C seperti jeruk, stroberi dan sebagainya. Karena vitamin C juga berfungsi mengasimilasi zat besi dalam tubuh

Dengan memperhatikan dan menerapkan beberpa poin seperti yang diuraikan di atas, maka saat itu Anda sudah meminimalisir terjadinya rambut rontok dan merupakan awal cara mengatasi rambut rontok.




Cara Hidup Sehat

 Cara Hidup Sehat – Dah lama gak update artikel tentang artikel kesehatan, entah kenapa kali ini aku ingin sekali menulis pada kategori Artikel Kesehatan tentang Cara Hidup Sehat. Atau mungkin karena akhir-akhir ini berat badan aku mulai menanjak naik dari yang biasanya. icon smile


Dalam menjalankan hidup sehari-hari kadang kala karena rutinitas yang agak atau bahkan sangat padat, kadang kita lupa akan tubuh dan hidup kita. Tul kan??? icon smile Kadang lupa memperhatikan tubuh, lupa memperhatikan penampilan, jam makan yang tidak teratur, dan masih banyak yang lainnya sehingga pola hidup sehat terabaikan.


Memperhatikan penampilan dan kesehatan tubuh sangat perlu itu semua demi menunjang kesibukan yang Anda miliki. Tujuannya supaya Anda tetap sehat dan terhindar dari sakit penyakit sehingga rutinitas Anda selalu berjalan tanpa hambatan.


Tak heran kalau belakang ini di negara-neraga maju, perilaku hidup sehat sudah banyak diterapkan seiring dengan gerakan pencegahan kanker. Dan melalui tulisan ini juga saya akan berbagi sedikit informasi langkah-langkah yang dianjurkan untuk menerapkan cara hidup sehat.


Cara Hidup Sehat


  • Perbanyak mengkonsumsi sayur-sayuran, buah-buahan, tahu dan jenis makanan yang banyak mengandung serat. Usahakan untuk mengkonsumsi sayuran hijau dan buah-buahan paling tidak sekali atau dua kali sehari.

  • Hindari kegemukan atau berat badan berlebihan. Karena berdasarkan penelitian menunjukkan bahwa akibat kegemukan atau berat badan yang berlebihan risiko terjadinya kanker lebih besar dari pada yang memiliki berat badan normal. Jenis kanker yang menghantui pemilik berat badan berlebihan biasanya seperti: kanker payudara, kanker rahim, kanker usus besar, lambung, ginjal, serta kandung empedu.

  • Kurangi makan gorengan yang berlebihan dan juga makanan yang banyak mengandung protein, lemak tinggi, serta jeroan.

  • Hindari jenis makanan yang diolah dengan suhu yang tinggi dan lama atau jenis pengolahan tertentu yang dapat menyebabkan prokarsinogen, seperti makanan yang diasinkan, di asap, di bakar, di panggang sampai keluar arang (gosong) . Penglahan makanan yang terbaik adalah makanan yang direbus.

  • Hati-hati juga dengan pemanis buatan, pewarna makanan serta zat pengawet yang berlebihan. Dan makanan terbaik yang paling bagus adalah makanan yang masih segar.

  • Makanan dijaga kebersihannya yang bebas dari zat cemaran lingkungan.

  • Hindari mengkonsumsi minuman yang mengandung alkohol dan juga rokok.

  • Usahakan menyempatkan waktu untuk selalu berolahraga secara teratur.

Nah semoga artikel Cara Hidup Sehat yang di share di atas, dapat bermanfaat dan membantu Anda menjalankan pola hidup sehat dalam menjalankan rutinitas Anda sehari-hari.