Tampilkan postingan dengan label Tips mendapatkan kulit cantik. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tips mendapatkan kulit cantik. Tampilkan semua postingan

Tips Mendapatkan Kulit Cantik, Halus, dan Mulus

Kulit cantik, halus, mulus dan bersih adalah merupakan dambaan dan impian oleh semua insan. Terlebih-lebih kaum perempuan yang kadang tak mempedulikan berapa banyak uang yang harus di keluarkan untuk ke salon dan tempat-tempat spa lainnya demi untuk mendapatkan kulit cantik, halus, dan mulus..

Padahal andai saja kita rajin dan mau meluangkan waktu sedikit saja, perawatan kulit itu bisa kita lakukan sendiri di rumah tanpa harus mengeluarkan uang banyak. Jika ingin mendapatakan kulit cantik, halus, dan mulus tanpa harus ke salon dan spa, ikuti tips berikut ini:
  • Bersihkanlah wajah secara hati-hati dengan pembersih di waktu pagi, siang, dan sore hari. Karena kulit yang bersih maka lebih tahan atau kebal terhadap jerawat dan bintik-bintik.
  • Bersihkan sisa-sisa tata rias yang masih melekat di muka atau di kulit dengan toner, yang dapat menjadikan kulit terasa segar kembali.
  • Lalu di ikuti dengan pemakaian pelembab yang cocok di kulit untuk melembutkan dan melindungi kulit, serta mencegah dehidrasi.
  • Pakailah krim malam (krim khusus malam hari) untuk menutrisi dan memperbaiki kulit ketika kita tidur.
  • Dan untuk perawatan khusus, gunakanlah scrub dan masker sekali atau dua kali dalam seminggu, itu berfungsi untuk meningkatkan efisiensi dari rutinitas harian kita.

Gampang khan mendapatkan kulit cantik, halus, dan mulus tanpa harus ke salon atau ke tempat spa? Jadi kalau bisa kita lakukan sendiri di rumah untuk apa harus pergi ke salon yang hanya akan menghabiskan uang dan waktu kita?